Pasangan.id – Aktris cantik Amanda Manopo tiba-tiba membuat postingan yang mengejutkan banyak orang lewat unggahan terbarunya di Instagran Storynya belum lama ini.
Pemeran tokoh Andien dalam sinetron Ikatan Cinta tersebut tiba-tiba mengumumkan bakal hengkang dari Instagram hingga membuat banyak spekulasi beredar.
Hal tersebut bertepatan dengan kabar cerainya Arya Saloka dan Putri Anne yang sedang ramai dibahas sejumlah warganet di media sosial.
Baca: Pamer Body Gitar Spanyol, Maria Vania dapat Pujian dari Warganet
Amanda Manopo Hengkang dari Instagram
Postingan Insta Story Amanda Manopo belakangan ini menjadi perbincangan di sosial media. Dirinya mengumumkan akan pamit di Instagram secara tiba-tiba.
“Bye-bye Instagram,” tulis Amanda Manopo di Insta Storynya, seperti dilansir dari Lambe Turah pada 14 Desember 2022.
Namun begitu, tidak ada keterangan pasti mengapa lawan main Arya Saloka tersebut secara mendadak pamit di Instagram. Amanada Manopo juga tidak membeberkan alasan yang jelas.
Baca: Pakai Tank Top, Pevita Pearce Disebut Punya Paras Cantik Kebangetan
Namun, sejak Insta Story tersebut digaungkan oleh artis berusia 23 tahun tersebut, Insta Storynya masih aktif. Terpantau jika Amanda Manopo masih memposting Insta Story dari endorse brand.
Minggu lalu, Amanda Manopo baru saja merayakan ulang tahunnya secara sederhana. Dirinya mengenakan outfit serba ungu yang juga menjadi tema ulang tahun tersebut.
Terlihat banyak rekan Amanda Manopo juga hadir di acara kejutan ulang tahunnya. Dalam video yang diunggah sang manajer, acara kejutan tersebut hanya dihadiri oleh keluarga dan juga teman dekatnya.
Komentar Netizen
Usai unggahan Insta Story Amanda Manopo diposting ulang di akun gosip, banyak netizen yang sampaikan pendapatnya. Bahkan, ada yang menyangka jika hal tersebut hanya gimik belaka.
“libur natal dan tahun baruan doang kali,” kata salah seorang netizen.
“paling marketing,” kata yang lainnya.
“Nanti juga bikin stts “hii saya kembali lagi”,” ujar netizen lain.
“Belum bli paketan quota..” tulis yang lainnya.
Baca: Pamer Video Mesra, Jerinx SID Ngaku Rela Dipakai Nora Alexandra 3 Kali
”cari perhatian.biar naek lagi,” timpal netizen lain.
“Ada acara th baruan ama kluarga dn temen2, mungkin tempt nya gk ad signal jd bye dlu ngmpulin fto2,” timpal netizen lain terkait pamitnya Amanda Manopo di Instagram.
Sementara itu, isu Arya Saloka dan Putri Anne juga dikabarkan telah cerai diam-diam sejak tahun 2021 lalu.
Hubungan mereka sempat terguncang setelah Arya Saloka santer dikabarkan selingkuh dengan Amanda Manopo.*